4 Penyakit yang Menyebabkan Bau Mulut
Banyak orang cenderung mudah menyimpulkan bahwa bau napas tak sedap disebabkan oleh bawang dan kopi. Namun terkadang bukan itu penyebabnya. Bahkan penyebabnya tak selalu berkaitan dengan makanan. Lihatlah beberapa penyebab tak terduga dari bau napas tak sedap:
Masalah Pada Perut
Pencernaan yang buruk, sembelit atau masalah pada usus seringkali dapat menyebabkan aroma dari makanan apapun yang baru kamu santap kembali menuju mulutmu. Masalah pencernaan umum lainnya berasal dari ketidakseimbangan antara bakteri baik dan jahat dalam perut; makanan tidak dicerna dengan baik, yang menghasilkan acid reflux, yeast overgrowth atau fermentasi - yang disebut juga dengan bau napas tak sedap. Guna memperbaiki ketidakseimbangan ini, gunakanlah probiotic.
Sinus
Kadang saat hidungmu menghembus, napasmu juga dapat menghembuskan orang lain hingga menjauh darimu. Itu karena jumlah ingus berlebihan yang sering turun kembali ke tenggorokan, yang pada dasarnya membuka pintu lebar-lebar bagi bakteri untuk berkumpul dan berkembang biak, yang menyebabkan bau napas tak sedap. Jika terjadi infeksi sinus, ingus berhenti bersirkulasi hingga menyebabkannya menumpuk dan mengizinkan bakteri memenuhi mulutmu dengan bau tak sedapnya. Jika menurutmu bau napas tak sedap disebabkan oleh sinus, mungkin sudah waktunya menghubungi dokter-mungkin kamu akan disarankan untuk menemui dokter spesialis THT.
Diabetes
Karena diabetes menyebabkan kadar gula darah berfluktuasi, itu juga dapat menyebabkan mulutmu mudah terserang penyakit gusi yang menyebabkan bau napas tak sedap. Glukosa berlebih pada gigi dan gusimu akan meningkatkan jumlah bakteri, yang dapat menimbulkan penyakit gusi, gingivitis dan infeksi. Di sinilah situasi dapat lebih gawat dari sekadar bau napas tak sedap--peradangan yang disebabkan oleh penyakit-penyakit ini dapat mempengaruhi metabolisme dan bahkan memperparah diabetesmu.
Obat-obatan
Kadang apa yang kita konsumsi untuk mengatasi satu masalah dapat menimbulkan masalah baru. Dalam hal ini, sebagian obat termasuk obat tekanan darah, antihistamine dan antidepressant dapat menyebabkan xerostomia, atau mulut kering. Mulut kering berperan penting dalam menimbulkan bau napas tak sedap dikarenakan sifatnya yang menghentikan produksi air liur. Sebagian obat-obatan juga dapat menghasilkan zat kimia ke dalam tubuh dan membawa aroma yang dimilikinya langsung ke mulutmu.