5 Penyebab Gigi Sensitif
1. Menggosok Gigi Secara Agresif
Menyikat gigi terlalu keras dapat merusak bagian berwarna putih dari gigi bernama email, yang merupakan salah satu dari 4 jaringan utama dan zat terkeras dalam tubuh. Jika kamu merasa menyikat gigi lebih cepat dari kamu flossing, kamu mungkin perlu menyesuaikan teknikmu guna menyelamatkan email gigimu.
2. Kurangnya Rutinitas Dua Kali Sehari
Malas menggosok gigi, flossing dan berkumur dapat menyebabkan tartar berakumulasi di sepanjang gusi hingga menyebabkannya hanya bisa diatasi oleh dokter gigi. Pastikan untuk meningkatkan rutinitas perawatan oralmu dengan berkumur menggunakan LISTERINE® mouthwash.
3. Gusimu Tertarik Mundur
Kamu mungkin menyadari bahwa gusimu mulai tertarik mundur dari gigimu. Ini berarti gusimu memundur, dan mengekspos cabang saraf sensitif yang berada di akar gigimu. Penyakit gusi atau menggosok gigi terlalu keras dapat menjadi penyebabnya.
4. Makanan Asam
Jika kamu sering mengonsumsi makanan dan minuman dengan rasa tajam dan/atau asam, ini dapat memudarkan email gigimu. Periksalah menu makanan harianmu jika terdiri dari makanan yang mengandung asam tinggi seperti buah sitrus, tomat, yogurt, sour cream, aged cheese dan minuman asam seperti orange juice, sports drink, wine dan minuman berkarbonasi misalnya soda. Batasi asupan dari makanan-makanan ini.
5. Makanan Manis
Mengonsumsi makanan yang mengandung gula seperti cookies dan cake dapat memicu pertumbuhan bakteri hingga menyebabkan gusi terkikis yang akan mengekspos area sensitif pada gigi.